Perkuat Sinergi Regional, Divhubinter Polri Gelar Pertemuan Internasional WG on CT ke-21 di Jakarta
Divisi Hubungan Internasional (Divhubinter) Polri selaku Sekretariat SOMTC Indonesia telah menyelenggarakan pertemuan internasional "The 21st ASEAN SOMTC Working Group on Counter-Terrorism (WG on CT ke-21)" yang berlangsung pada Senin (26/5) di ruang meeting Ballroom Lobby, Hotel Vertu Harmoni, Jakarta Pusat.
Pertemuan ini dihadiri oleh sekitar 50 peserta, yang terdiri dari perwakilan negara-negara anggota ASEAN, Timor Leste, Sekretariat ASEAN, serta partisipasi dari Filipina dan United Nations Office on Drugs and Crime (UNODC) yang mengikuti secara hybrid.
Delegasi Indonesia dalam pertemuan ini dipimpin oleh Karokersin, Brigjen Pol. Dodied Prasetyo Aji, S.I.K., M.H., didampingi oleh Direktur Kerja Sama Regional dan Multilateral BNPT, Dionnisius E. Swansono, serta perwakilan dari satuan kerja Polri dan kementerian/lembaga terkait, antara lain Densus 88 AT Polri, Baintelkam Polri, Kemenpora, BNPT, Kemenkumham, PPATK, Direktorat Jenderal Bea dan Cukai, Kejaksaan Agung RI, serta Direktorat Polkam ASEAN Kementerian Luar Negeri.
Acara dibuka oleh Kadivhubinter Polri, Irjen Pol. Dr. Krishna Murti, S.I.K., M.Si., yang didampingi oleh Chair SOMTC WG on CT, yaitu Deputi Kerma BNPT, Bapak Andhika Chrisnayudanto. Setelah sesi pembukaan, kegiatan dilanjutkan dengan pelaksanaan agenda sementara (Provisional Agenda) yang telah disusun.
Pertemuan WG on CT ke-21 ini menjadi forum strategis dalam memperkuat kerja sama regional di bidang penanggulangan terorisme, serta memperkuat sinergisitas antarnegara anggota ASEAN dan mitra internasional dalam menghadapi ancaman terorisme.