Penguatan Kolaborasi Indonesia-Inggris dalam Penanggulangan Terorisme: Joint Working Group (JWG) ke-3
Divhubinter Polri, Jakarta. Kepala Biro Kerja Sama Internasional Divhubinter Polri, Brigjen Pol Dodied Prasetyo Aji, S.I.K., M.H., menghadiri pertemuan Joint Working Group (JWG) ke-3 dalam rangka kerja sama penanggulangan terorisme antara Indonesia dan Inggris. Pertemuan yang menjadi kelanjutan dari dua pertemuan sebelumnya ini membahas ancaman terorisme di tingkat global, regional, dan nasional, yang dihadiri oleh Delri: BNPT, Kemenkopolhukam, Polri, Kemensos, Kemenlu, Kemenhan, Kemimpas, BIN, PPATK, Komdigi dan BSSN, sedangkan Del Inggris: Parliamentary Under-Secretary of State at the Foreign, Commonwealth and Development Office, dan Kedubes Inggris di Jakarta.
JWG ke-3 ini menandai langkah signifikan dalam memperkuat kolaborasi bilateral Indonesia-Inggris. Pertemuan pertama telah dilaksanakan di Jakarta pada 11 November 2021, diikuti pertemuan kedua yang berlangsung di London, Inggris, pada 5–8 Desember 2023.
Agenda utama JWG ke-3 meliputi diskusi tentang penanggulangan kelompok Jemaah Islamiah, proses repatriasi Foreign Terrorist Fighters (FTF), dan upaya pencegahan terorisme. Selain itu, pertemuan ini juga membahas inisiasi kerja sama dalam penanggulangan terorisme di tingkat regional dan multilateral, yang diharapkan mampu meningkatkan efektivitas strategi penanggulangan ancaman terorisme secara global.
Melalui partisipasi aktif dalam JWG ini, Polri, melalui Divhubinter, berkomitmen untuk terus mendukung upaya pemberantasan terorisme dengan pendekatan yang komprehensif dan kolaboratif, demi menciptakan keamanan dan stabilitas yang berkelanjutan.