Kadivhubinter Polri Pimpin ECT dan Sosialisasi Keprotokoleran di Polda Jambi: Tingkatkan Kompetensi Personel untuk Kegiatan Internasional

  • Thumbnail
  • Article Image
  • Article Image
  • Article Image

Divhubinter Polri, Jakarta. Kepolisian Daerah (Polda) Jambi melaksanakan kegiatan English Competency Test (ECT) dan Sosialisasi Keprotokolan yang dipimpin langsung oleh Kadivhubinter Polri, Irjen Pol Dr. Krishna Murti, S.I.K., M.Si. Kegiatan ini berlangsung pada hari Senin, 5 Agustus 2024, dan dibuka secara resmi oleh Kapolda Jambi, Irjen Pol Drs. Rusdi Hartono, M.Si., yang didampingi oleh Wakapolda Jambi serta seluruh jajaran Pejabat Utama (PJU) di lingkungan Polda Jambi. Acara ini diikuti oleh 110 personel Polda Jambi. (5/10/2024)

 

Pada kesempatan tersebut, Kapolda Jambi dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Kadivhubinter Polri beserta tim yang telah memberikan kesempatan kepada personel Polda Jambi untuk mengikuti ECT dan Sosialisasi Keprotokoleran ini. Kapolda menyatakan bahwa kegiatan ini memberikan peluang bagi personel Polda Jambi untuk mengukur kemampuan bahasa asing mereka, yang sangat penting dalam partisipasi kegiatan internasional.

Kadivhubinter Polri, Irjen Pol Dr. Krishna Murti, dalam paparannya menyampaikan apresiasi kepada Kapolda, Wakapolda, dan seluruh personel yang telah hadir. Beliau menekankan bahwa pelaksanaan ECT ini bertujuan untuk menyaring personel dengan kemampuan bahasa asing yang baik, yang nantinya akan diberi kesempatan untuk terlibat dalam kegiatan internasional, baik dalam pendidikan maupun misi pemeliharaan perdamaian di bawah naungan PBB. Kadivhubinter juga berharap seluruh peserta dapat mengikuti kegiatan ini dengan serius dan maksimal.

Kegiatan ECT dan Sosialisasi Keprotokoleran di Polda Jambi ini diharapkan dapat memberikan manfaat besar bagi seluruh personel yang terlibat, khususnya dalam meningkatkan kompetensi mereka di kancah internasional. 

 

Notices

Lihat Red Notices

Lihat dan cari Red Notices publik untuk orang yang dicari

triangle with all three sides equal

Lihat Yellow Notices

Lihat dan cari Yellow Notices publik untuk orang yang hilang

triangle with all three sides equal